Buat Sobat KEE yang hobi hunting di luar ruangan alias outdoor, perlu banget buat tau tips-tips berikut ini.. Yuk disimak ya..

1. Hindari sinar matahari siang

Cahaya alami merupakan sumber cahaya yang paling baik, tetapi lebih baik kamu menghindari cahaya matahari di siang hari karena cahaya tepat berasa di atas kepala dan mengakibatkan cahaya yang masuk terlalu keras dan bayangan menjadi tajam.

2. Gunakan format RAW

Disarankan untuk menggunakan format RAW ketika memotret karena format RAW memiliki jumlah piksel yang lebih banyak dari tipe JPEG, sehingga Sobat KEE lebih leluasa ketika melakukan proses edit setelah pemotretan. Tetapi kekurangannya, format RAW memakan lebih banyak memori sehingga kamu perlu siap cadangan memori.

Source : www.diykamera.com

3. Fokus pada mata ketika memotret orang

Fotografi outdoor kadang kala bisa juga memotret model, tidak selalu pemandangan atau landscape. Jika kamu memotret orang di luar ruangan, fokuskan pada bagian mata karena mata merupakan bagian paling tajam dari wajah.

4. Gunakan ISO serendah mungkin.

Biasanya ketika di luar ruangan, banyak cahaya yang masuk ke dalam kamera, maka sebaiknya kamu menggunakan ISO serendah mungkin agar hasil fotomu tidak over exposure. Tetapi pada kondisi tertentu ketika kamu menggunakan shutter speed tinggi, kamu dapat menaikkan ISO sesuai dengan kebutuhanmu.

 

5. Gunakan filter polarisasi / CPL

Jika kamu hobi memotret outdoor, kamu dapat menggunakan filter polarisasi. Filter ini dapat menghilangkau silau sinar matahari dan menghilangkan refleksi ketika memotret jendela, air, dsb.

Source : www.cogambague.blogspot.com